Langsung ke konten utama

Inilah Tempat Wisata di Jakarta Dengan Nuansa Alam

Jakarta selama ini identik dengan kota yang padat dan sibuk. Menikmati tempat wisata bernuansa alam dianggap sulit ditemukan di Jakarta. Padahal nuansa alam dibutuhkan oleh masyarakat untuk menyegarkan jiwa setelah menjalani rutinitas kerja yang melelahkan. Bagi Anda yang ingin mencari kesegaran nuansa alam di Jakarta, berikut ini adalah beberapa tempat wisata di Jakarta yang dapat Anda kunjungi.
Taman Suropati
Tempat wisata di Jakarta ini tersembunyi di kawasan Menteng dan terlihat asri dengan deretan pepohonannya yang rapid an lantai dari paving block. Keindahan taman ini semakin bertambah dengan adanya karya seni patung dari berbagai negara anggota PBB di wilayah Asia Tenggara. Taman ini populer untuk bersantai bagi para penduduk kota di siang hari dan sore hari. Pengunjung di sini rata – rata menghabiskan waktu untuk berfoto, bersantai, atau menikmati kuliner pinggir jalan. Jika datang di malam hari atau saat akhir pekan, Anda dapat menikmati musik dari para seniman yang sering datang menghibur pengunjung.
Hutan di Jalan Haji Kelik ini menjadi paru-paru Jakarta Barat dengan ribuan pohon rindang di dalamnya yang terdiri dari 60 varietas. Selain pepohonan, di sana juga terdapat tempat bermain anak, danau, trek jogging, dan pujasera. Danau di kawasan ini dapat digunakan untuk memancing ikan. Sebagai hutan kota, sudah disediakan fasilitas yang cukup lengkap seperti mushola, lahan parkir, dan toilet.
Hutan Mangrove PIK
Pantai Indah Kapuk selain menjadi perumahan yang mewah ternyata memiliki tempat wisata alam berupa hutan mangrove di Taman Wisata Alam Angke Kapuk. Hutan bakau ini berada di bawah pengelolaan Pemerintah Provinsi Jakarta. Sebagai destinasi ekowisata, hutan tersebut menawarkan fasilitas rekreasi yang memadai.
Para pengunjung di sana dapat mengelilingi hutan sambil berfoto dengan latar pohon rindang dan lahan bakau yang menawan. Bagi Anda yang ingin merasakan sensasi lebih seru, Anda dapat naik perahu dayung untuk mengelilingi hutan. Untuk akomodasi, di sana sudah tersedia rumah kayu di atas air yang dapat digunakan untuk bermalam. Atau Anda juga dapat menyewa perkemahan di hutan tersebut.
Setu Babakan
Destinasi ini berada di Jagakarsa, Jakarta Selatan. Ini adalah sebuah perkampungan Betawi yang resmi menjadi pusat pelestarian budaya Jakarta. Di sana juga terdapat danau yang cantik dan luas sebagai habitat berbagai tanaman sayur dan buah. Danau tersebut dinamai dengan Setu Babakan. Selain memungkinkan Anda untuk menikmati keunikan budaya khas Betawi, para pengunjung juga dapat menikmati kesegaran alam dengan naik perahu angsa mengelilingi danau. Selain menikmati keindahan alam, pastikan juga Anda mencoba berbagai macam kuliner khas Betawi di sana.
Museum Tengah Kebun
Di kawasan Jalan Kemang Timur Raya, ada museum benda antik yang mempunyai kebun hijau di tengah bangunan. Dengan lahan yang luas, taman tersebut akan langsung nampak ketika Anda memasuki museum tersebut. Sambil melihat barang antik dan benda seni dari pelosok nusantara, Eropa, China, dan Jepang, Anda juga dapat bersantai di kebun yang hijau. Tetapi untuk berkunjung ke sana, Anda harus melakukan reservasi dulu ke pihak museum sejak jauh – jauh hari. Anda juga harus membawa 7 – 10 orang untuk sekali kunjungan.
Taman Cattleya
Tempat wisata di Jakarta ini adalah surga alami yang lokasinya berdekat dengan Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat. Taman ini tepat berada di pusat hiruk pikuk kawasan Slipi dan menawarkan kesegaran karena banyak pepohonan yang rindang di dalamnya. Di sana juga terdapat beragam fasilitas pendukung. Di sana, Anda dapat bersantai, berlari, bermain sepeda, atau sekedar duduk sambil berfoto-foto. Di tengah taman juga terdapat danau. Di sana juga terdapat area khusus untuk olahraga.
Hutan Kota Tanah Tinggal
Dulu, Tanah Tinggal merupakan kebun pribadi milik warga setempat. Pemilik tanah ini membebaskan fungsi lahan seluas 9 hektar untuk dijadikan sebagai hutan kota. Hutan kota ini berada di  Ciputat, Tangerang Selatan atau berdekatan dengan pintu keluar Tol Pondok Ranji. Sebagai hutan kota, ini adalah destinasi wisata edukasi yang menawarkan berbagai macam rekreasi. Di sana Anda dapat piknik di bawah pohon, berenang, dan bermain sampan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kumpulan Wisata Jawa Timur Yang Paling Indah

Kumpulan Wisata Jawa Timur – Sebagai seorang yang gemar berwisata, tentu tak ada salahnya bagi kita untuk menjelajah lebih dalam lagi terkait beberapa wisata yang ada di Indonesia. Dan salah satu tempat wisata yang paling banyak memiliki wisata paling indah ialah di Jawa Timur. Hal ini mengingat kondisi geografis serta kenampakan alam yang ada di Jawa Timur sangatlah kaya. Mulai dari wisata pantai, wisata alam, wisata air terjun, sampai dengan wisata buatan manusia, semuanya ada di Jawa Timur. Nah bagi sobat Almocharim yang saat ini ingin melakukan penjelajahan wisata ke Jawa Timur, ada baiknya untuk melihat beberapa daftar kumpulan wisata Jawa Timur yang paling indah berikut ini! Daftar Wisata Jawa Timur Yang Paling Indah Berikut ini kami akan memberikan beberapa referensi terkait daftar wisata Jawa Timur yang paling indah dan wajib untuk dikunjungi. Adapun beberapa destinasi wisata tersebut diantaranya: Negeri Di Atas Awan B29 – Lumajang Salah sat

Wisata Baru di Bandung yang Lagi Hits

wisata baru di Bandung dihadirkan untuk memenuhi permintaan masyarakat akan tempat berlibur. Apalagi Bandung memiliki letak strategis untuk berwisata. Berikut ini tempat wisata baru di Bandung yang bisa kamu kunjungi. Sendang Geulis Kahuripan Sendang geulis kahuripan merupakan wisata baru yang sedang hits di Bandung. Mata air yang jernih sangat cocok untuk bersantai dan mandi bersama keluarga. Air di kolam alami ini begitu jernih hingga dasarnya terlihat jelas sehingga tampak eksotis dan menyegarkan. Apalagi dengan sumber air yang begitu deras sehingga hampir tak ada namanya keruh meskipun sedang digunakan untuk berenang bersama. Air yang jernih inilah yang membuatnya selalu ramai dikunjungi oleh anak muda yang ingin mengambil gambar dan berselfie ria di dalam air. Suasana yang jauh dari hiruk pikuk perkotaan membuat siapapun seakan berada di kolam pribadi. Untuk fasilitasnya sudah lengkap kok, ada hammock, minicafe, dan kamar mandi umum. Upside Down World Bandung Tak kala

Tips Liburan Ke Raja Ampat Anti Galau

Tips Liburan Ke Raja Ampat – Bagi semua orang tentu melakukan perjalanan ke Raja Ampat adalah impian yang harus segera diwujudkan. Pasalnya, pulau yang berada di bagian barat Papua ini memiliki keindahan yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Baik dari wisata alam sampai dengan wisata pantainya, semuanya sangat indah dan membuat kita betah berlama-lama untuk tinggal di sana, Nah bagi sobat Almocharim yang saat ini sedang atau akan melakukan perjalanan ke Raja Ampat, ada baiknya untuk mengetahui tips liburan ke Raja Ampat agar nantinya tidak kaget atau bingung. Ingin tahu apa saja tipsnya? Langsung saja yuk simak informasi lengkapnya berikut ini! Tips Liburan Ke Raja Ampat Anti Galau Berikut ini admin Almocharim akan memberikan beberapa tips liburan ke Raja Ampat yang hemat biaya. Adapun beberapa tips wisata tersebut diantaranya: Siapkan Tanggal Keberangkatan Tips liburan ke Raja Ampat yang pertama ialah dengan mempersiapkan tanggal keberangkat